Beranda | Artikel
Setan dari Golongan Manusia
Kamis, 23 November 2017

Mereka Termasuk Bagian Dari setan…

قال الإمام #ابن_بطة الحنبلي :

ومن نصر الخطأ فهو من حزب الشيطان …

[ الإبانة الكبرى ]

Telah berkata al imam Ibnu Bathah al hambali, “Dan barang siapa yang membantu orang yg berbuat salah (maksiat/dosa) maka dia termasuk dari golongan setan… (Al-Ibanah al-Kubra)

Ada potensi bahaya bagi orang2 yang bekerja memuluskan pelaku kemaksiatan..semacam pencatat riba dan saksinya, atau lawyer yg membantu pelaku kejahatan/koruptor agar bebas hukum..tdk hanya itu saja orang menjerumuskan ataupun menfasilitasi kemaksiatan dia termasuk setan jenis manusia.

Namun berbeda dengan orang mempunyai jiwa keimanan, tentu dia akan mengingkari segala kemaksiatan, kekufuran, dan mencegah pelakunya.

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda,

انْصُرْ أَخَاكَ ظَالِمًا أَوْ مَظْلُومًا

“Tolonglah saudaramu yang berbuat zalim dan yang dizalimi.”

فَقَالَ رَجُلٌ يَا رَسُولَ اللَّهِ أَنْصُرُهُ إِذَا كَانَ مَظْلُومًا ، أَفَرَأَيْتَ إِذَا كَانَ ظَالِمًا كَيْفَ أَنْصُرُهُ قَالَ « تَحْجُزُهُ أَوْ تَمْنَعُهُ مِنَ الظُّلْمِ ، فَإِنَّ ذَلِكَ نَصْرُهُ »

Kemudian ada seseorang bertanya tentang bagaimana cara menolong orang yang berbuat zalim?

Beliau menjawab, “Kamu cegah dia dari berbuat zalim, maka sesungguhnya engkau telah menolongnya.” (HR. Bukhari, no. 6952; Muslim, no. 2584)

*Abu Najmah Minanurrohman*


Artikel asli: https://nasehat.net/setan-dari-golongan-manusia/